TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Nehemia 11:23

Konteks
11:23 Karena mengenai mereka ada perintah raja yang menetapkan peraturan untuk para penyanyi a  menurut keperluan setiap hari.

Amsal 30:8

Konteks
30:8 Jauhkanlah dari padaku kecurangan dan kebohongan. Jangan berikan kepadaku kemiskinan atau kekayaan 1 . Biarkanlah aku menikmati makanan x  yang menjadi bagianku.

Matius 6:11

Konteks
6:11 Berikanlah kami pada hari ini makanan q  kami yang secukupnya 2 

Matius 6:32-33

Konteks
6:32 Semua itu dicari bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah. Akan tetapi Bapamu yang di sorga tahu, bahwa kamu memerlukan semuanya itu. l  6:33 Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah m  dan kebenarannya 3 , maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu. n 

Lukas 11:3

Konteks
11:3 Berikanlah kami setiap hari makanan kami 4  yang secukupnya
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[30:8]  1 Full Life : KEMISKINAN ATAU KEKAYAAN.

Nas : Ams 30:8

Kita harus berdoa memohon penghasilan yang memadai untuk memenuhi kebutuhan pribadi dan keluarga, menyokong pekerjaan Tuhan, dan memberi kepada mereka yang membutuhkan pertolongan (lih. 2Kor 9:8-12).

[6:11]  2 Full Life : MAKANAN KAMI YANG SECUKUPNYA.

Nas : Mat 6:11

Doa juga harus berisi permohonan tentang kebutuhan pokok sehari-hari (Fili 4:19;

lihat cat. --> Luk 11:3).

[atau ref. Luk 11:3]

[6:33]  3 Full Life : CARILAH ... KERAJAAN ALLAH ... KEBENARANNYA.

Nas : Mat 6:33

Mereka yang mengikut Kristus dihimbau untuk mendahulukan Kerajaan Allah dan kebenaran-Nya atas segala hal lain. Kata kerja "mencari" menunjuk terjadinya keasyikan terus-menerus ketika mencari sesuatu, atau berusaha dengan sungguh-sungguh dan tekun untuk memperoleh sesuatu (bd. Mat 13:45). Kristus menyebutkan dua hal yang harus kita cari:

  1. 1) "Kerajaan Allah" -- kita harus berusaha sungguh-sungguh agar kepemimpinan dan kuasa Allah dinyatakan melalui kehidupan dan kebaktian kita. Kita harus berdoa agar Kerajaan Allah akan datang dengan kuasa yang luar biasa dari Roh Kudus untuk menyelamatkan orang berdosa, menghancurkan kuasa setan, menyembuhkan orang sakit, dan meninggikan nama Tuhan Yesus

    (lihat art. KERAJAAN ALLAH).

  2. 2) "Kebenaran-Nya" -- melalui Roh Kudus kita harus berusaha untuk menaati perintah Kristus, memiliki kebenaran Kristus, tetap terpisah dari dunia, dan menunjukkan kasih Kristus terhadap semua orang (bd. Fili 2:12-13).

[11:3]  4 Full Life : SETIAP HARI MAKANAN KAMI.

Nas : Luk 11:3

Orang percaya harus belajar berdoa untuk tercukupinya kebutuhan hidup (bd. Mat 6:11) berdasarkan empat prinsip.

  1. 1) Kita harus menaikkan doa permohonan seperti itu menurut kehendak Allah dan kemuliaan-Nya (Mat 6:10,33; 1Kor 10:31; 1Yoh 5:14-15).
  2. 2) Kita harus menginginkan Allah mempertunjukkan kasih kebapaan-Nya kepada kita (Mat 6:9,25-34),
  3. 3) Persediaan kebutuhan yang kita doakan harus memenuhi kebutuhan dasar kita dan memampukan kita melakukan pelayanan Kristen (2Kor 9:8; 1Tim 6:8; Ibr 13:5).
  4. 4) Kita boleh memohon sesuatu hanya setelah kita dengan setia memberi kepada Allah dan kepada orang lain (2Kor 9:6;

    lihat cat. --> 2Kor 8:2).

    [atau ref. 2Kor 8:2]



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA